Cara Mengontrol Cursor dengan Keyboard di Windows

Ketika menggunakan komputer desktop dan laptop pastinya untuk menggerakan cursor mouse di layar, kita menggunakan mouse atau track pad jika menggunakan laptop. Ada suatu masa mungkin mouse atau track pad kamu rusak atau kamu mau beda sendiri untuk mengontrol cursor dengan keyboard.

Dengan fitur yang bernama Mouse Keys, kita bisa menggunakan numeric keypad pada keyboard untuk mengontrol cursor di monitor.

Cara Mengaktifkan Mouse Keys

  1. Buka Ease of Access Center, klik tombol Start, lalu klik Control Panel, klik Ease of Access, lalu klik Ease of Access Center.
  2. Klik “Make the mouse easier to use.”Cara Mengontrol Cursor dengan Keyboard di Windows
  3. Di dalam menu ini, cari “Control the mouse with the keyboard,” di bawahnya centang pilihan “Turn on Mouse Keys.”Cara Mengontrol Cursor dengan Keyboard di Windows
  4. Klik tombol Apply, lalu klik tombol OK di bawah.

Cara Menggerakan Cursor Menggunakan Mouse Keys

Setelah mengaktifkan Mouse Keys kini kamu bisa menggunakan keyboard untuk mengontrol cursor. Di laptop tidak ada keypad Numlock, kamu perlu mengaktifknya terlebih dahulu dengan menahan tombol FN lalu tekan tombol NumLK di keyboard.

Numlock di keyboard laptop biasanya ada angka biru di samping beberapa tombol di keyboard. Untuk tombol-tombol yang bisa kita gunakan untuk mengontrol cursor bisa dilihat pada foto di bawah:

Cara Mengontrol Cursor dengan Keyboard di Windows

 

Jakartawebhosting.com menyediakan layanan Windows Hosting, dengan kecepatan dan stabilitas pusat data dan server yang baik, up time server 99,9%, team support yang siap membantu 24 jam dan biaya langganan yang menarik.

Diterbitkan